Tuesday, April 9, 2013

Cara Sederhana Bagaimana Melakukan Wisata ke Luar Negeri dengan Sedikituang tanpa harus “membobol rekening bank” Anda




Hai Sobat Traveler,

Sering kali banyak orang pernah mengalami situasi seperti ini, punya budget terbatas (baca: sedikit uang) tapi mau jalan-jalan ke luar negeri. Harus punya duit berapa yah cuma bisa berwisata ke luar negeri?

Sebut saja negara tetangga kita, Singapore dan Malaysia. Berapa juta yang harus Anda keluarkan untuk berwisata ke Singapore atau Kuala Lumpur?

Buat budget perjalanan

Nah, setelah dapat tiket. Tiba saatnya menyusun budget perjalanan. Bagi sebagian orang, mereka sudah mengalokasikan sebagian tabungan  untuk biaya perjalanan wisata. Yang menjadi masalah disini adalah haruskah semua alokasi dana untuk wisata dihabiskan dalam satu kali perjalanan wisata?

Jawabnya, tentu saja tidak! Yuks kita membuat budget untuk perjalanan wisata.

Biaya yang harus diperhitungkan antara lain: akomodasi/penginapan, transportasi lokal, makan dan minum, tiket wisata dan shopping (belanja untuk pribadi dan souvenir). Untuk menghitung keseluruhan biaya, Anda bisa menambahkan biaya tiket pesawat + airport tax.

Contoh budget perjalanan 4 hari/ 3 malam ke Singapore (1 orang dewasa)

Tiket pesawat PP (Air Asia)=Rp   800.000
Airport tax Jakarta=Rp   150.000
Penginapan (guesthouse dormitory untuk 3 malam)=Rp   500.000
Makan/minum (4 hari x 3 kali x Rp 30.000)=Rp   360.000
Transport lokal ? MRT atau bus=Rp   200.000
------------------------------------------------------------------  +
TOTAL=Rp 2.100.000

NOTE:
Budget di atas belum termasuk shopping di Singapore dan tiket ke tempat wisata
Banyak tempat wisata di Singapore yang dapat dikunjungi segara GRATIS!!

Mau tau tempat wisata mana saja yang bisa dikunjungi secara gratis? Tunggu artikel saya selanjutnya yah :)

0 comments:

Post a Comment